Sejarah Universitas HKBP Nommensen sejak berdiri telah membuktikan jati dirinya sebagai pendukung terlaksananya “Tridarma Perguruan Tinggi” yaitu Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian Masyarakat. Di bidang Teknologi Informasi, peran ini dibuktikan dengan pembentukan Pusat Sistem Informasi (PSI) pada tahun 2005 sebagai wahana pengembangan teknologi informasi di Indonesia khususnya di Universitas HKBP Nommensen.

PSI difungsikan untuk tujuan ganda berikut:
Proliferasi kemampuan komputasi (computer literay proliferation) bagi seluruh civitas akademika UHN atau program pemberantasan buta komputer. Pengembangan dan pemeliharaan website UHN. Pelayanan sarana komputasi bagi penyelenggaraan pengajaran dan penelitian, misalnya dalam melakukan experimen laboratorium dengan pendekatan pemodelan dan simulasi. Pelayanan ini tertuju kepada dosen dan mahasiswa. Pelayanan pengembagan sistem informasi untuk difungsikan si berbagai bidang aplikasi, baik secara operational support system di bidang administrasi, keuangan, personil, dan logistik maupun management decision support system.Di awal berdirinya lembaga ini telah menghubungkan seluruh gedung Universitas HKBP Medan ke jaringan internet yang berpusat di ruang server PSI sehingga komputer di masing-masing gedung dapat langsung mengakses internet yang aktif selama 24 jam setiap harinya. PSI memiliki fasilitas yang lengkap berupa : Perangkat Server, Jaringan Intranet dengan backbone Fiber Optic, Ruang Pelatihan, Ruang Developer, Ruang Administrasi, dll. Pertengahan tahun 2005, PSI telah mampu mewujudkan Website Universitas yang menyediakan informasi lengkap UHN seperti sejarah, profil fakultas dan program studi, profil dosen, kurikulum, dan lain-lain. Dan pada tahun 2011, PSI telah melakukan perubahan website tersebut menjadi sebuah website yang lebih menarik, dinamis, dan menggunakan teknologi terbaru.

Berikut Sistem informasi yang telah dibangun oleh PSI UHN:

  1. Website Universitas (uhn.ac.id)
  2. Sistem Informasi Akademik (akademik.uhn.ac.id)
  3. Aplikasi Keuangan (simpeg.uhn.ac.id)
  4. Aplikasi Kepegawaian (simkeu.uhn.ac.id)
  5. Aplikasi Perpustakaan (library.uhn.ac.id)
  6. Repository (repository.uhn.ac.id)
  7. Aplikasi Penerimaan Mahasiswa Baru (pmb.uhn.ac.id)
  8. Learning Management System (lms.uhn.ac.id)
  9. Aplikasi eOffice (eoffice.uhn.ac.id)
  10. Aplikasi Jurnal (jurnal.uhn.ac.id)

Selain itu PSI dalam rangka penyebaran kemampuan komputasi telah mengadakan beberapa pelatihan komputer kepada civitas UHN seperti dosen, pegawai, dan mahasiswa. PSI juga membuka kesempatan kepada umum untuk mengikuti dan mendapatkan pelatihan/ kursus di PSI UHN. Kursus yang disediakan antara lain :
1. Paket Open Office
2. Pengenalan Internet
3. Pengenalan E-Learning
4. Pengantar Pemograman Berbasis Internet
5. Pengembangan Aplikasi Berbasis Internet
6. Desain Grafis
7. Pengantar Sistem Operasi dan Jaringan Komputer
8. Sistem Operasi dan Jaringan Komputer Lanjutan
9. Pemograman Jaringan
10. Desain Jaringan LAN
11. Routing dan Switcing
12. Multimedia
13. Basis Data
14. Dan lain-lain (sesuai permintaan)

Selain itu PSI UHN juga menyewakan ruang yang dilengkapi dengan komputer yang terkoneksi dengan internet untuk kegiatan pelatihan atau kegiatan lainnya. Terdapat dua (2) buah ruangan dengan whiteboard dan 20 Personal Computer di setiap ruangan. Selain menggunakan kabel, koneksi internet pada ruangan tersebut juga didukung dengan jaringan wireless, sehingga dimungkinkan akses internet oleh peserta yang membawa laptop pribadi. Jika anda berminat akan layanan PSI UHN atau ingin mendapatkan detil informasi layanan tersebut, anda dapat menghubungi kami di psi@uhn.ac.id, atau datang langsung ke :

Pusat Sistem Informasi (PSI) UHN
Jln. Sutomo No.4A Medan
Gedung I.2.1

Staf Pusat Sistem Informasi

No Nama Tugas dan Tanggung Jawab
1. Friska Sitinjak, ST Kepala PSI / Software Developer
2. Parulian Sirait, M.Kom Network Administrator
3. Danny Sihombing, M.Kom Technical Support
4. Hana Tampubolon, S.Kom Software Developer
5. Hans Marpaung, S.Sn Operator BRIVA

 

Open Chat
Silahkan Chat untuk mengetahui informasi tentang Universitas HKBP Nommensen