Konsentrasi :
1. Kesenimanan
2. Musik Gerejawi
3. Musikologi dan Sejarah
4. Teori dan Komposisi
5. Musik Populer
Proses pembukaan Jurusan Musik UHN dipersiapkan sangat matang, yang diawali dengan gagasan Prof. Dr. Amudi Pasaribu dan Dr. Philip A. Lewis, yang pada tahun 1986 adalah Rektor dan penasehat Rektor UHN, Dasar pemikiran awal merupakan pengembangan potensi musikal komunitas yang didasarkan pada pesan-pesan dari leluhur HKBP, seperti yang diuraikan oleh Ds. Parti Sihombing, M.Th. ketika menyosialisasikan gagasan tersebut ke gereja-gereja.
Dimulai dengan persiapan teknis dan perancangan kurikulum yang dikerjakan oleh Edward C. Van Ness, MA (atas bantuan dari United Board USA; dan Rhoderick McNeill, Ph.D (atas bantuan dari Australian Evangelical Society), kemudian Drs. Ben M. Pasaribu, MA., direkrut sebagai staff akademik tetap yang pertama. turut mempersiapkan pembukaan jurusan musik, yang pada masa awal diusulkan dibawah Fakultas Musik, kemudian menjadi Fakultas Kesenian dan setelah pengembangan, dirubah menjadi Fakultas Bahasa dan Seni.
Dalam perencanaan kurikulum ditekankan pendekatan dengan konsep World Music yang disesuaikan dari pola yang dikembangkan di berbagai univeritas dunia, diantaranya di Wesleyan University USA dan University of Melbourne. Australia. Dari observasi yang dilakukan pada masyarakat, disusunlah empat minat dalam cakupan program studi musik, yaitu kesenimanan (performance major), Musikologi dan sejarah (History and Musicology), Komposisi dan Teory (Music composition and theory) serta Musik Gerejani (Liturgical Music). Dengan pendekatan di atas. Hampir semua tendesi musikal yang ada dari calon mahasiswa dapat diakomodir.
VISI
Pada tahun 2023 menjadi Program Studi Seni Musik yang unggul dibidang ilmu dan keahlian serta menghasilkan produk dan layanan dibidang seni musik sesuai dengan perkembangan teknologi industry 4.0 berlandaskan Pro Deo Et Patria.
Misi
- Menyelenggarakan dan menghasilkan produk pendidikan seni musik yang sesuai perkembangan teknologi industry 4.0 dengan pencapaian standar nasional pendidikan.
- Menyelenggarakan dan menghasilkan produk penelitian seni musik yang sesuai perkembangan teknologi industry 4.0 dengan pencapaian standar nasional penelitian.
- Menyelenggarakan dan menghasilkan produk pengabdian seni musik di tengah masyarakat yang sesuai dengan perkembangan teknologi industry 4.0 dengan pencapaian standar nasional pengabdian.
- Menjalin dan mengoptimalkan hasil kerjasama dibidang seni musik dengan institusi lokal, nasional dan internasional.
Tujuan
- Menghasilkan lulusan yang professional, berintegrasi tinggi, peduli pada kepentingan masyarakat, berorientasi global dan tanggap terhadap kemajuan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni budaya (IPTEKS) sesuai perkembangan teknologi industry 4.0.
- Menghasilkan karya ilmiah dan penelitian dalam bidang seni musik yang dipublikasikan dan menjunjung tinggi hak atas kekayaan intelektual (HAKI).
- Melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat dalam bidang seni musik sesuai perkembangan teknologi industry 4.0.
- Menyelenggarakan pendidikan dalam bidang seni musik yang sehat berlandaskan tata kelola yang baik dan transparan.
- Mengembangkan sumber daya manusia professional yang memiliki rasa kebanggaan sebagai bagian dari Prodi Seni Musik FBS – UHN Medan.
Kurikulum MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka)
No. | Nama Mata Kuliah | Semester | SKS |
---|---|---|---|
1 | Kewirausahaan Musik | VI | 2 |
2 | Sejarah Musik II | IV | 2 |
3 | Musik Tradisional II Grup S | II | 3 |
4 | Kajian Musik II | VI | 3 |
5 | Kajian Karya Komposisi | VI | 2 |
6 | Seni Pertunjukan Nusantara | IV | 2 |
7 | Organ Gereja I | VI | 2 |
8 | Teori Musik II | II | 2 |
9 | Komposisi II | VI | 3 |
10 | Aransemen Musik Gereja II | VI | 3 |
11 | Musik Elektronik I | VI | 2 |
12 | Prima Vista | IV | 2 |
13 | Ansambel II Pianika | II | 2 |
14 | Diregen Orkes I | VI | 2 |
15 | Logika dan Filsafat Seni | IV | 2 |
16 | Ilmu Hymne | VI | 2 |
17 | Solfegio II | II | 2 |
18 | Bahasa Untuk Musik | VI | 2 |
19 | Etika Kristen | II | 2 |
20 | Koor II | IV | 2 |
21 | Sejarah Musik IV | VI | 2 |
22 | Sejarah Musik Gereja II | VI | 2 |
23 | Seni Pertunjukan Nusantara II | VI | 2 |
24 | Pend Pncasila dan Kewarganegaraan | IV | 3 |
25 | Pengantar Musik Populer | II | 2 |
26 | Analisa Musik II | VI | 2 |
27 | Bahasa Inggris II | II | 2 |
28 | Kajian Repertoar | II | 2 |
29 | Penyajian Musik I | VI | 3 |
30 | Bahasa Mandarin | II | 2 |
31 | Diregen Koor I | VI | 2 |
32 | Ansambel IV | IV | 2 |
33 | Harmoni II | IV | 2 |
34 | Ansambel VI | VI | 2 |
Total SKS: | 74 |